Sejak pandemi merebak di Indonesia pemerintah mulai menyusun strategi untuk menghadapinya.
Selain itu juga mulai mempertimbangkan berbagai cara untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19 agar tetap bisa bertahan.
Salah satu program bantuan dari pemerintah adalah dengan program listrik gratis dan diskon 50%.
Inilah Cara Mendapatkan Listrik Gratis Bulan September 2020
Bagi pelanggan PLN (PT. Perusahaan Listrik Negara) pemerintah memberikan bantuan dalam bentuk listrik gratis dan diskon sebesar 50%.
Listrik gratis diberikan kepada masyarakat pelanggan PLN dengan daya 450 watt dan sudah berjalan sejak awal pandemi, yakni Juni 2020 lalu.
Sedangkan untuk pelanggan 900 watt diberikan diskon 50% sehingga pelanggan hanya perlu membayar separuh dari jumlah tagihan biasanya.
Sama seperti pelanggan 450 watt, pelanggan 900 watt sudah menikmati bantuan tersebut sejak Juni 2020. Semua penerima bantuan listrik gratis dan diskon ini adalah pelanggan yang memakai meteran.
Lalu, bagaimana dengan pelanggan yang memakai sistem token atau pulsa pada listrik di rumahnya? Pengguna token memang belum menerima bantuan sejak Juni 2020 terkait penggunaan listrik.
Namun bulan September 2020 ini pemerintah resmi menyampaikan jika stimulus akan diberikan pada pelanggan token listrik 1.300 watt.
Stimulus ini diberikan dengan perhitungan berdasarkan rata-rata pemakaian pelanggan tertinggi dilihat dari bulan Januari sampai Maret 2020.
Sehingga besaran bantuan untuk pelanggan token listrik daya 1.300 watt akan berbeda-beda. Sebab disesuaikan dengan jumlah atau besaran pemakaian listrik di rentan waktu yang disebutkan tadi.
Adapun cara untuk mendapatkan listrik gratis di bulan September 2020 ini ada dua cara. Yakni:
1. Melalui Website Resmi PLN
Cara pertama untuk bisa mendapatkan listrik gratis bulan September 2020 adalah dengan mengunjungi website PLN yakni di www.pln.co.id. Berikut detail langkah-langkahnya:
- Buka situs resmi PLN.
- Cari menu “Stimulus Covid-19” atau “Token Gratis/Diskon” yang tersedia.
- Masukan nomor ID Pelanggan.
- Kemudian akan muncul token gratis yang diberikan pemerintah, dan ditampilkan di layar.
2. Melalui Layanan WhatsApp
Cara kedua untuk mendapatkan listrik gratis adalah melalui WhatsApp dengan mengirimkan pesan instan. Berikut prosedur klaimnya:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Kirimkan chat yang berisi nomor ID Pelanggan.
- Akan muncul jawaban otomatis dan terdapat dua pilihan, yaitu token gratis dan yang kedua meteran (pelanggan 1.300 watt yang memakai sistem meteran).
- Pilih nomor yang sesuai dan tunggu balasan otomatis dari pihak PLN.
- Balasan akan berisi perintah untuk mengirimkan nomor ID Pelanggan, jadi silahkan dikirimkan ulang.
- Token gratis akan ditampilkan di chat balasan PLN.
Listrik gratis memang menjadi angin segar di tengah masa sulit seperti sekarang, sebab pandemi memang berpotensi dan bahkan sudah menyebabkan kelumpuhan di perekonomian. SIlahkan memanfaatkan program bantuan dari pemerintah tersebut sesuai penjelasan di atas.