Warning: Cannot modify header information - headers already sent by (output started at /home/wijayako/public_html/index.php:1) in /home/wijayako/public_html/wp-includes/feed-rss2.php on line 8
Pemasaran Online Archives - PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT https://www.wijayakomunika.co.id/tag/pemasaran-online/ PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT Sun, 02 Aug 2020 16:18:51 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.4.4 https://www.wijayakomunika.co.id/wp-content/uploads/2022/03/cropped-logo-32x32.png Pemasaran Online Archives - PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT https://www.wijayakomunika.co.id/tag/pemasaran-online/ 32 32 Kunci dan Strategi Pemasaran Online Terbaik https://www.wijayakomunika.co.id/kunci-dan-strategi-pemasaran-online-terbaik/ Mon, 27 Jul 2020 16:15:00 +0000 https://www.wijayakomunika.co.id/?p=2322 The post Kunci dan Strategi Pemasaran Online Terbaik appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
Menjalankan bisnis di masa seperti sekarang memang akan lebih mudah dikelola sekaligus dikembangkan ketika terjun ke pasar digital. Namun bukan berarti harus mengubah bisnis offline menjadi online sepenuhnya. Anda bisa memanfaatkan pasar digital sekedar untuk melakukan pemasaran, dan tetap membuka toko atau lapak offline.

Kunci dan Strategi Pemasaran Online Terbaik

Menentukan Kunci Pemasaran Online

Terjun ke pasar digital akan melibatkan teknik pemasaran online, sehingga bisa memperluas jaringan konsumen.

Internet diketahui menjadi sahabat dekat semua lapisan masyarakat dan target pasar Anda dijamin memiliki kebiasaan serupa. Sehingga dengan melakukan pemasaran online, maka bisa menggaet target pasar untuk mengenal perusahaan dan produk maupun jasa Anda.

Teknik pemasaran digital sendiri ada banyak dan tidak tertutup kemungkinan pilihan yang ada akan bertambah. Sebab teknologi informasi membuat internet berkembang dengan sangat pesat.

Perkembangan ini bisa sangat menguntungkan para pebisnis yang terjun ke pasar digital. Silahkan membuat daftar teknik pemasaran online dan mengkaji satu per satu, baru kemudian memilih yang dirasa paling baik.

Berbagai Strategi Pemasaran Online

Agar bisnis di pasar digital semakin lancer, maka ada baiknya mengenal dulu berbagai strategi pemasaran online. Berikut adalah beberapa diantaranya:

1. Konten Marketing

Strategi pertama adalah konten marketing yakni dengan membuat konten yang mengandung unsur pemasaran.

Paling efektif adalah membuat konten berisi ulasan produk atau jasa. Sehingga bisa mendapatkan kepercayaan publik yang membaca ulasan tersebut kemudian tertarik untuk melakukan pembelian.

2. Personal Branding

Kesuksesan di dalam bisnis memang sangat dipengaruhi oleh kekuatan brand atau merek. Maka penting untuk melakukan personal branding supaya bisa dikenal luas dan dikenal berkualitas. Ketika kekuatan brand sudah terbentuk maka tidak perlu lagi mengkhawatirkan kompetitor.

3. SEO

SEO atau search engine optimize bertujuan untuk memastikan halaman situs perusahaan selalu direkomendasikan mesin pencari di halaman awal. Sehingga berada di lokasi strategis yang membuat pengguna internet mengetahui website dan isi website bisnis yang dimiliki.

4. Social Media Marketing

Sosial media menjadi pilihan terbaik untuk sukses di pasar digital, sebab memberi kemudahan untuk dekat dengan target pasar. Manfaatkan fitur iklan berbayar dari sosial media populer untuk memaksimalkan proses branding.

5. Email Marketing

Teknik email marketing sepertinya masih sangat menarik untuk digunakan, khususnya jika berniat melakukan pendekatan personal. Hanya saja teknik ini membutuhkan alamat email.

Pastikan target pasar memberikan alamat emailnya dengan sukarela tanpa ada paksaan. Sehingga email promosi yang dikirimkan selalu dibaca dan mampu menarik perhatian mereka.

Pasar digital menyediakan ruang yang potensial untuk sukses dalam menjalankan bisnis. Hasilnya sendiri akan lebih maksimal ketika proses branding dilakukan dengan tepat. Oleh sebab itu pelajari dulu berbagai kunci pemasaran digital, yakni sesuai penjelasan di atas.

The post Kunci dan Strategi Pemasaran Online Terbaik appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
Inilah Alasan yang Membuat SEO Berdampak Penting bagi Bisnis https://www.wijayakomunika.co.id/inilah-alasan-yang-membuat-seo-berdampak-penting-bagi-bisnis/ Thu, 09 Jul 2020 10:26:00 +0000 https://www.wijayakomunika.co.id/?p=2206 The post Inilah Alasan yang Membuat SEO Berdampak Penting bagi Bisnis appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
Penggunaan internet di era modern seperti sekarang tidak hanya untuk kepentingan personal akan tetap juga untuk kepentingan bisnis. Anda sudah memulai bisnis di internet? Jika belum ada baiknya mencoba, dan mempelajari berbagai teknik pemasaran online untuk bisa meraih kesuksesan.

Inilah Alasan yang Membuat SEO Berdampak Penting bagi Bisnis

Alasan Mengapa SEO Penting untuk Bisnis

Ada banyak teknik pemasaran online bisa diterapkan untuk membuat produk dan perusahaan dikenal luas oleh masyarakat. Salah satunya adalah SEO atau Search Engine Optimize yang memang cukup penting untuk bisnis online jenis apapun. Mengapa dikatakan demikian? Berikut adalah alasan yang membuat SEO dikatakan penting untuk bisnis:

1. Kebiasaan Orang Mencari Informasi Secara Online

SEO memungkinkan website perusahaan selalu muncul di halaman depan hasil pencarian Google. Sehingga mudah diketahui kemudian dikunjungi pengguna internet, kemungkinan terjadi transaksi pun meningkat. Menariknya SEO dikatakan penting untuk bisnis karena membantu pelanggan untuk datang ke website Anda.

Dijamin hasilnya efektif karena pola masyarakat pengguna internet di masa sekarang adalah lebih suka mencari informasi di internet. Sehingga semakin sering halaman website Anda muncul di depan. Pengunjung semakin banyak, produk atau jasa semakin dikenal, dan omset pun terus berkembang.

2. Berlaku Sistem Pelanggan yang Mencari Anda

Jika menerapkan SEO maka Anda sudah menikmati skema promosi online yang membuat pelanggan mencari Anda. Sehingga tidak perlu melakukan pendekatan ke konsumen, biarkan mereka datang dengan sendirinya. Efek ini hanya bisa ditemukan pada SEO bukan pada promosi online lainnya.

3. Promosi yang Murah Meriah

SEO juga dikenal sebagai teknik pemasaran online yang murah meriah dibandingkan dengan teknik lainnya. Sehingga mudah untuk diterapkan, apalagi jika bisa diterapkan sendiri. Maka hasilnya lebih hemat dan organik sehingga minim resiko terkena banned dari Google.

4. Promosi yang Efektif

Meskipun murah namun perlu diakui dan juga diketahui bahwa SEO memberikan efek yang maksimal. Sebab berdampak pada peningkatan jumlah pengunjung website, yang membuatnya sangat efektif meningkatkan transaksi pemesanan.

5. Jenis Promosi yang Hemat Waktu

Cukup membuat artikel yang mengandung kata kunci relevan dan dibuat menarik, maka dengan sendirinya SEO bekerja dan semakin optimal. Semakin ideal kata kunci dipilih semakin sering orang mengunjungi halaman dimana artikel tersebut ditempatkan.

6. Membangun Reputasi Website

Seiring berjalannya waktu jumlah pengunjung website akan bertambah dan semakin banyak saja. Jika pengunjungnya sudah banyak maka semakin dikenal luas yang membuat website diketahui berkualitas. Sehingga SEO mampu membangun reputasi website secara optimal dan menguntungkan.

SEO memang bekerja secara efektif ketika dikelola dengan tepat, maka tidak ada salahnya mempelajari teknik ini dan diterapkan. Jika tidak ingin ribet maka bisa memakai jasa SEO yang sudah berpengalaman. Supaya tinggal menerima hasil jadinya, dan Anda akan segera merasakan efeknya bagi bisnis.

The post Inilah Alasan yang Membuat SEO Berdampak Penting bagi Bisnis appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
6 Bentuk Strategi Pemasaran Online yang Bisa Dicoba https://www.wijayakomunika.co.id/6-bentuk-strategi-pemasaran-online-yang-bisa-dicoba/ Wed, 08 Jul 2020 10:02:00 +0000 https://www.wijayakomunika.co.id/?p=2200 The post 6 Bentuk Strategi Pemasaran Online yang Bisa Dicoba appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
Internet dulunya identik sebagai media untuk refreshing, karena banyak informasi menghibur bisa di akses disini. Namun saat ini internet dimanfaatkan secara lebih kompleks, salah satunya untuk menghasilkan uang. Berbisnis secara online memang menguntungkan apalagi di masa pandemi dimana transaksi online lebih diminati masyarakat.

6 Bentuk Strategi Pemasaran Online yang Bisa Dicoba

Macam-Macam Strategi Pemasaran Online

Meskipun bisnis online punya banyak kelebihan dibanding bisnis offline, namun tetap butuh usaha untuk bisa sukses disini. Misalnya dengan tetap menjalankan promosi, yakni promosi online dengan baik dan benar. Khusus untuk promosi atau pemasaran online ternyata strateginya ada banyak, berikut beberapa diantaranya:

1. Personal Branding

Melakukan personal branding akan membantu membangun kekuatan brand kepada masyarakat luas. Langkah ini tepat dipilih untuk memastikan semua orang setia memakai brand produk yang Anda miliki. Misalnya saja seperti merek Aqua untuk produk air minum dalam kemasan, keberadaannya diakui paling berkualitas sehingga dibanding merek lain penjualannya paling bagus meskipun yang paling mahal.

2. Konten Marketing

Strategi berikutnya adalah konten marketing, dan sesuai namanya memang mempergunakan konten untuk kemudian diiklankan. Tidak harus diiklankan secara berbayar namun bisa pula dipost di website atau blog dengan visitor banyak. Konten marketing biasanya dalam bentuk ulasan produk, semakin menarik ulasannya semakin mudah menggaet pembeli.

3. Sosial Media Marketing

Berikutnya adalah sosial media marketing yakni melakukan pemasaran online melalui media sosial populer. Seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan sebagainya yang sudah menyediakan fitur iklan berbayar.

4. SEO

SEO merupakan kependekan dari Search Engine Optimize yang bertujuan menempatkan halaman website di ranking pertama pencarian Google. Metode pemasaran ini menggunakan penulisan konten, umumnya dalam bentuk artikel yang kemudian ditanamkan sejumlah kata kunci atau dengan pola tertentu yang berpotensi mendongkrak rankingnya di Google.

5. Email Marketing

Berikutnya adalah email marketing yang memang menggunakan email untuk tujuan pemasaran online. Biasanya menggunakan platform email marketing, kemudian menyusun database alamat email target pasar. Secara teratur akan diberi email promosi, baik perkenalan produk maupun promo dan sebagainya. Email ini bertujuan untuk meningkatkan transaksi, sebab memberikan info terbaru secara personal yakni via email.

6. Optimasi Konversi

Strategi berikutnya adalah optimasi konversi, yakni promosi online yang bertujuan untuk meningkatkan angka konversi ke website maupun ke kontak CS. Biasanya mengandalkan Google Ads, sebuah platform iklan berbayar dari Google dengan sistem pemilihan kata kunci.

Google akan menampilkan halaman yang dipilih untuk diiklankan di ranking utama hasil pencarian. Mulai dari halaman pertama sampai halaman 10 hasil pencarian, sehingga total pengunjung meningkat dalam waktu singkat.

Promosi online membutuhkan strategi yang tepat agar membantu proses branding dan penjualan. Banyak strategi promosi bisa dipilih, mulai dari yang disebutkan di atas dan Anda bisa memilih yang dirasa sesuai untuk bisnis yang dimiliki.

The post 6 Bentuk Strategi Pemasaran Online yang Bisa Dicoba appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
Rasakan Manfaat menggunakan Digital Marketing https://www.wijayakomunika.co.id/rasakan-manfaat-menggunakan-digital-marketing/ Tue, 11 Feb 2020 09:20:00 +0000 https://www.wijayakomunika.co.id/?p=1251 The post Rasakan Manfaat menggunakan Digital Marketing appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>
Sebagaimana kita ketahui bahwa sejak tahun 2014 jejaringan sosial di internet semakin marak. Bahkan iklan yang terpampang di dalamnya melebihi iklan yang terdapat di televisi. Itu pertanda bahwa kecanggihan berkomunikasi saat ini semakin meningkat.

Bahkan bisa dikatakan bahwa mayoritas penduduk Indonesia sudah terhubung internet dan hal tersebut merupakan peluang yang tidak boleh dilewatkan oleh semua pemilik bisnis. Tentulah hal tersebut akan berdampak positif jika menggunakan digital marketing dalam berbisnis. Mari kita simak bersama beberapa manfaat menggunakan digital marketing dalam berbisnis.

Rasakan Manfaat menggunakan Digital Marketing

5 Manfaat Menggunakan Digital Marketing dalam Berbisnis

Saat ini digital marketing atau pemasaran online merupakan suatu hal yang besar dan sangat berpengaruh terhadap dunia bisnis. Perlu Anda ketahui bahwa menggunakan sistem digital marketing ini akan memberikan kemudahaan Anda dalam mempromosikan bisnis yang Anda jalankan. Selain itu, pemasaran digital telah banyak memberikan manfaat besar bagi para pengusaha maupun konsumen. Oleh sebab itu, untuk lebih jelaskan mari kita simak 5 manfaat menggunakan digital marketing dalam berbisnis.

1. Lebih Murah dan Lebih Efektif Dibanding Marketing Tradisional

Manfaat pertama yang dapat Anda rasakan adalah biaya lebih murah dibanding dengan marketing tradisional. Sebab tidak membutuhkan alat-alat yang rumit, serta digital marketing juga lebih efektif dibandingkan dengan marketing tradisional. 

3. Meningkatkan Revenue Secara Efektif

Selanjutnya, manfaat lain yang bisa Anda rasakan adalah dapat meningkatkan pendapatan secara efektif. Sebab jaringan sosial yang tercakup sangatlah luas.

4. Memungkinkan Anda Terhubung dengan Audiens Secara Spesifik

Hal terpenting yang harus Anda ketahui bahwa digital marketing mampu menghubungkan Anda dengan audiens secara spesifik. Cara tersebut dilakukan dengan mengumpulkan berbagai data penting, dari lokasi, usia, minat, hingga gender untuk menentukan target yang paling sesuai untuk kampanye marketing Anda.

5. .Lebih Efektif untuk Pengguna Perangkat Mobile

Adapun manfaat lainnya dapat dilihat dari keefektifan pengguna perangkat mobile. Sebab mayoritas pengguna internet Indonesia mengakses internet melalui smartphone karena lebih mudah dan lebih cepat diakses. melalui bantuan digital marketing, Anda dapat dengan mudah menjangkau konsumen melalui perangkat mobile, terutama media sosial.

6. Membangun Reputasi Brand

Menbangun reputasi brand sangatlah diperlukan bagi setiap orang yang menjalankan bisnis marketing. Reputasi bisnis di dunia maya saat ini sangat penting sebab dari sanalah kebanyakan orang akan mengenal brand Anda. Sehingga dengan begitu, digital marketing akan membantu Anda membangun reputasi yang baik melalui website, media sosial, hingga SEO. 

Manfaat yang diberikan dari penggunaan digital untuk menjalankan bisnis marketing sangatlah banyak. Mulai dari modal yang tidak terlalu besar dibandingkan dengan marketing tradisional hingga mudahnya dalam mengenalkan brand ke masyarakat. Sehingga sangat wajib Anda untuk coba memulai bisnis marketing dengan berbasis digital.

The post Rasakan Manfaat menggunakan Digital Marketing appeared first on PT. WIJAYA KOMUNIKA PAYMENT.

]]>